Samsung Galaxy Note III [Rumor]

Unknown | 11:05 PM | 0 comments |
Views:
Samsung Galaxy Note III [Rumor] - Baru saja Samsung meluncurkan produk andalan mereka yang terbaru yang dalam kamus bahasa pecinta gadget disebut dengan phablet [kepanjangan dari phone tablet] yakni Samsung Galaxy Note II beberapa bulan yang lalu tepatnya di bulan Oktober 2012 kemarin dalam rangkaian acara bertajuk "Samsung World Tour in South East Asia". Dalam acara ini juga diluncurkan beberapa gadget terbaru lainnya dari Samsung yang diantaranya adalah Samsung Galaxy Camera dan Samsung Ativ. Peluncuran tersebut bahkan belum genap dua bulan dari peluncuran Samsung Galaxy Note 10.1 yakni Galaxy Note Tablet berukuran 10.1 inci.


Bisa kita ketahui bahwa Samsung Galaxy Note generasi pertama memang sangat laris di pasaran dan merupakan smartphone pilihan bagi mereka yang ingin punya ponsel pintar dan juga stylish. Nah kembali ke pembahasan berikutnya, sesuai dengan judul artikel ini yakni "Samsung Galaxy Note III [Rumor]", vendor ponsel asal Korea Selatan yakni Samsung kini tengah dikabarkan sedang "menggarap" seri terbaru phablet [phone tablet] generasi penerus dari Samsung Galaxy Note II yakni Samsung Galaxy Note III yang juga sama-sama memiliki ukuran layar jumbo sehingga melengkapi sederetan varian Galaxy Note yang ada dan memiliki ciri khas dengan mempunyai ukuran layar yang ekstra lega.

Berita ini datang dari laporan Korea Times yang mengutip pemasok komponen lokal menyebutkan bahwa Samsung sedang mengembangkan generasi terbaru dari Samsung Galaxy Note II yakni Samsung Galaxy Note III yang memiliki layar berukuran lebih besar dari Samsung Galaxy Note II dengan layar berjenis OLED [Organic Light-Emitting Diode] berukuran 6,3 inci. Hal ini berarti bahwa Samsung Galaxy Note III ini memiliki ukuran layar yang lebih besar dan lebih lega dari Samsung Galaxy Note II yang memiliki layar berukuran 5,5 inci dan juga Samsung Galaxy Note generasi pertama yang hanya memiliki layar berukuran 5,3 inci.

Selain itu, baru-baru ini Samsung juga merilis sebuah video teaser berdurasi singkat sekitar 18 detik yang semakin membuat banyak orang penasaran. Dalam tampilan video yang sangat singkat tersebut, Samsung digembar-gemborkan akan memperkenalkan dan memperlihatkan beberapa produk terbarunya yang disebut dengan "something new" dalam perhelatan ajang CES [Consumer Electronic Show] 2013 pada tanggal 8 sampai dengan 11  Januari 2013 nanti. Nah pertanyaannya, apakah memang pihak Samsung benar-benar akan memperkenalkan Samsung Galaxy Note III ? Tentu saja informasi ini juga masih menjadi hal yang tabu dan misteri. Dan pihak Samsung pun belum memberikan respons atas laporan ini. Kita tunggu saja nanti tanggal mainnya di perhelatan ajang CES 2013 pada tanggal 8 - 11 Januari 2013 nanti.

Description: Samsung Galaxy Note III [Rumor]
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: Samsung Galaxy Note III [Rumor]
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Google | Yahoo! | Bing | Wikipedia
Copyrights © 2012-2013 Berita Terkini - All Rights Reserved
Template Modified by Berita Terkini
Proudly Powered by Blogger